[ Review ] Buku Bersuara untuk Anak




Sebenarnya udah cukup lama juga aku beli buku ini untuk Aa. Tapi, ya karena beberapa hal tiap mau posting selalu ketunda, akhirnya baru terealisasi sekarang. Hehe.

Untuk ngajak Aa mulai belajar membaca sama sekali gak mudah, pun begitu juga dengan ngajak Aa untuk mulai belajar berdoa. Daripada memaksa Aa untuk menghapal, aku mau mencoba bangun kebiasaan berdoa buat Aa. Salah satunya lewat buku Terima Kasih. Ya Allah ini. Aku belinya di toko.anaksoleh lewat sistem PO. Untuk ketersediaan produknya saat ini, atau mau cek buku lainnya kalian bisa langsung kepoin aja instagramnya ya.

Terima Kasih, Ya Allah adalah buku bersuara doa anak muslim. Di dalamnya ada 8 doa sehari-hari, yaitu doa bangun tidur, doa masuk kamar mandi, doa keluar kamar mandi, doa mau makan, doa selesai makan, doa sebelum belajar, doa orang tua, dan doa sebelum tidur.

Gambar dan cerita di buku ini bisa dibilang cukup ringkas, tanpa mengurangi esensinya. Aa sendiri masih belum terlalu tertarik untuk menyimak cerita di bukunya, meski pun udah sering aku ajak untuk bercerita bareng. Tapi, Aa suka banget dengerin doa-doa yang ada di buku ini. Sampai hari ini baterainya udah habis dan belum sempat aku ganti. Haha.

Sejujurnya, ada beberapa doa di buku ini yang agak sedikit berbeda dari doa yang biasa aku pakai. Meski pun begitu, buat aku masih gak masalah sama sekali. Ya sebelas dua belaslah ya, beda-beda tipis aja. Buat aku itu hal yang biasa, dan gak perlu dipermasalahkan.

Bukunya sendiri termasuk hardbook, gak gampang rusak meski kena air. Tapi, ya kalau keseringan kena air pasti lama-lama ngelupas juga. Per-halamannya juga dilaminasi gloss, mulai dari halaman depan sampai halam belakang menggunakan bahan yang sama.

Worth to buy gak sih?

Buat aku, IYA BANGET. Biar Aa terbiasa dengan doa-doa ringan sebelum nantinya mulai belajar doa-doa lainnya. Pas banget buat memperkenalkan Aa sama doa sehari-hari.

Semoga review singkat ala Rin kali ini bisa jadi referensi buat kalian yaa. See on my next post~



Love,

dessyrinata ❤


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.